Analisa Trading Forex GBPUSD Hari Ini 17 juni 2015



Pound sterling menguat kelevel tertinggi dalam 3 pekan terhadap dolar dan mencatat kenaikan harian terbesar terhadap euro dalam sebulan pada Selasa kemarin, setelah investor mengantisipasi kemungkinan Yunani keluar dari zona euro yang mendorong mereka memburu aset yang dipandang lebih aman.

Kondisi ini mendongkrak kembali sterling yang sempat anjlok pasca rilis data inflasi Inggris yang hanya naik 0,1 persen dibulan Mei, kenaikan inflasi yang kecil ini telah mengecewakan pasar yang berharap lebih dan meredupkan harapan untuk segera terjadi kenaikan suku bunga.

Gbpusd diprediksi akan koreksi melemah dahulu menuju level 1.5625 pada MA 3 daily. Tapi jika tidak tembus maka  Gbpusd  diprediksi akan naik kembali menuju bolinger atas 5 daily pada level 1.5690-1.5725. Tapi jika tembus level 1.5620, maka koreksi dapat berlanjut ke level 1.5590 pada MA 5 daily.
Posisi Tertinggi kemarin adalah 1.5655 dan terendahnya adalah 1.5542.


Author by Paulswen & Yoseph Lie  / Pin BB 2A6066FB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar